Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Palpasi pada posisi penderita duduk

Palpasi pada posisi penderita duduk - Meskipun palpasi kedua payudara dengan posisi penderita duduk kurang memadai dibandingkan dengan kalau penderita dalam sikap tiduran terlentang, adakalanya pemeriksaan ini dapat memberikan informasi tambahan yang sangat penting, diantaranya dengan mengangkat payudara penderita menggunakan telapak tangan pemeriksa, kadang-kadang ''dimpling'' tampak jelas.

Untuk palpasi axilla kanan lengan kanan penderita yang membengkok disiku digantung secara santai dan disandarkan kepada lengan dan tangan kanan pemeriksa, yang dengan tangan kiri meraba axilla penderita: tengah, belakang m.pectoralis, di depan m. latissimus dorsi dan diaxilla atas.
Ditetapkan besarnya, konsistensi kelenjar dan dapat tidaknya digerakkan. Kemudian axilla kiri diperiksa dengan tangan kanan. Kemudian dilakukan pemeriksaan lekukan-lekukan supraklavikula kiri dan kanan. Untuk ini sebaiknya pemeriksaan berdiri di belakang penderita.