Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Diagnostik karsinoma tiroid (Prof. Dr. F. Schwarz)

Diagnostik karsinoma tiroid (Prof. Dr. F. Schwarz) - Meskipun tiroid diinspeksi dan dipalpasi, pengenalan karsinoma tiroid seringkali sukar, karena karsinoma tiroid tidak mesti menunjukkan perbedaan secara palpatoir dari kelainan-kelainan benigna. Pada palpasi sebaiknya pemeriksaan berdiri di belakang penderita dan dengan tangan kiri mendorong trakhea ke kanan, sesudah itu ibu jari dan telunjuk kanan melingkari m. sternocleidomastoideus memegang kelenjar tiroid.

Jika penderita disuruh menelan, lobus tiroid akan bergerak di bawah jari-jari dan pemeriksa dapat menilai konsistensinya dengan baik. Dengan cara yang sama, bagian kiri dipalpasi, dan sesudah itu di garis median dari hyoid sampai jugulum guna mencari benjolan-benjolan pada muara ductus tireoglossus di isthmus dan rantai-rantai kelenjar limfe pratrakheal.

Perhatikan konsistensi, mobilitas, dan hubungan tiroid dengan sekelilingnya. Stasiun-stasiun kelenjar limfe yang mengikuti m. sternocleidomastoideus dan ruang-ruang supraklavikuler harus diperiksa dengan teliti. Pada setiap pembesaran kelenjar tiroid harus dikerjakan laringoskopi untuk menilai mobilitas plica vocalis dan pemeriksaan rontgen trakhea, mediastinum dan paru, di samping pemeriksaan kadar hormon tiroid darah (kadar T4, dan lebih baik jika dikombinasi dengan pemeriksaan resorpsi T3 oleh hepar) dan antibodi-bodi terhadap komponen-komponen tiroid.

Dengan skintigrafi sesudah pemberian Jodium radioaktif hanya dapat dibedakan antara daerah 'panas' yang menyerap Jodium-radioaktif dengan daerah-daerah 'dingin'. Penyerapan J131 oleh nodus tiroid memperkecil kemungkinan malignitas, karena karsinoma yang berdiferensiasi tinggi sekalipun, memiliki afinitas lebih kecil terhadap Jodium daripada tiroid normal.

Dari semua nodi dingin yang kita dapatkan hanya sebagian kecil yang bersifat ganas. Karena itu pemeriksaan skintigrafi sebelum terapi hanya berguna untuk penetapan indikasi, kalau kita akan berusaha menetapkan lokalisasi karsinoma yang tidak teraba yang diketahui pada pemeriksaan histologik suatu metastasis kelenjar limfe sebelum operasi.
Pandangan mengenai arti punksi dengan jarum kecil untuk pemeriksaan sitologik masih berbeda-beda; bagaimana juga hasil negatif tidak menyingkirkan kemungkinan karsinoma. Karena bahaya metastasis implantasi cara ini tidak dianjurkan untuk proses-proses yang masih dapat diterapi radikal dengan operasi, disamping itu cara ini membutuhkan pengalaman yang banyak.